Sabtu, 07 November 2009

A. PENGERTIAN LAJU REAKSI


proses-proses perubahan kimia yang dapat kita amati menunjukkan bahwa waktu berlangsungnya ada yang cepat seperti terbakarnya gas elpiji ketika memasak atau meledaknya petasan,dan ada yang lambat seperti perkaratan besi,bahkan ada yang sangat lambat seperti proses pembentukan minyak bumi dan batu bara. untuk menyatakan cepat atau lambatnya suatu proses perubahan kimia atau reaksi kimia telah ditemukan suatu konsep laju reaksi. laju yang berhubungan dengan waktu.


dalam ilmu fisika menyatakan bahwa kecepatan gerak suatu benda adalah perubahan jarak yang dialami benda tersebut dalam setiap satuan waktu. dalam ilmu kimia, laju reaksi menunjukkan perubahan konsentrasi zat yang terlibat dalam reaksi tiap satu satuan waktu.


B. FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI LAJU REAKSI


pengalaman menunjukkan bahwa potongan kertas lebih cepat terbakar dari pada lembaran kertas. atau reaksi antara gas nitrogen (N2) dan gas oksigen (O2) berlangsung lebih cepat dibandingkan reaksi antara logam besi (Fe) dengan gas oksigen (O2). zat yang berwujud gas lebih cepat bereaksi dari pada zat padat atau zat cair. zat cair sendiri lebih cepat bereaksi daripada zat padat.

Hal ini berarti bahwa reaksi yang sama dapat berlangsung dengan kelajuan yang berbeda, bergantung pada keadaan zat pereaksi. berarti laju reaksi dipengaruhi faktor-faktor yang lain, seperti konsentrasi pereaksi, suhu pereaksi, luas permukaan bidang sentuh dan katalis. pada bagian ini akan dibahas faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi. pengetahuan ini memungkinkan kita dapat mengendalikan laju reaksi, yaitu melambatkan reaksi yang merugikan atau menambah laju reaksi yang menguntungkan.


1. KONSENTRASI

laju reaksi naik dengan bertambahnya konsentrasi pereaksi, dan turun dengan berkurangnya konsentrasi pereaksi. disebut "umumnya" karena terdapat reaksi yang ditingkatkan konsentrasi pereaksinya tidak berpengaruh pada laju reaksinya. hal ini terjadi pada reaksi kimia didalam tubuh yang melibatkan katalis enzim.

2. LUAS PERMUKAAN BIDANG SENTUH

untuk reaksi heterogen, yakni reaksi yang melibatkan zat-zat pereaksi dengan wujud berbeda, laju reaksi dipengaruhi oleh luas permukaan bidang sentuh. semakin besar luas permukaan bidang sentuh, maka semakin besar kemungkinan partikel-partikel untuk bertemu.

3. SUHU

pengaruh suhu terhadap laju reaksi banyak contohnya dalam kehidupan sehari-hari. sebagai contoh, penyimpanan makanan dalam lemari es dapat memperlambat laju reaksi pengrusakan buah. sebagian besar reaksi kimia akan berlangsung lebih cepat pada suhu yang lebih tinggi.

4. KATALIS

katalis adalah zat yang dapat mengubah laju reaksi, tetapi tidak mengalami perubahan kimis secara permanen, sehingga pada akhir reaksi zat tersebut dapat diperoleh kembali. laju reaksi akan semakin cepat jika pada reaksi ditambahkan katalis. katalis yang mempercepat laju reaksi disebut katalis posikatalis yang memperlambat